Aneh! Gelombang Laut Bisa Jadi Patung Kaca

Aneh! Gelombang Laut Bisa Jadi Patung Kaca

- detikHot
Selasa, 07 Apr 2015 08:32 WIB
Aneh! Gelombang Laut Bisa Jadi Patung Kaca
Jakarta - Ada-ada saja karya seni yang dibuat oleh seniman pasangan suami istri ini, Paul DeSomma dan Marsha Blaker. Keduanya berhasil membuat gelombang laut menjadi sebuah patung kaca. Aneh!

Potongan menakjubkan tersebut juga memukau para pengunjung yang hadir di pameran mereka. Awalnya, patung kaca ini terinspirasi dari pemandangan gelombang laut yang berasal dari pantai di sekitar rumahnya. "Kami terpukau dengan elemen spektakuler gradien warna biru langit yang ada di laut," ungkapnya, Selasa (7/4/2015).

Baca Juga: Wow! Patung Anjing Ini Terbuat dari Ribuan Krayon

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Cara pembuatannya pun diakuinya sederhana yakni mereka bekerja dengan kaca panas. Lalu membentuknya sesuai dengan yang diinginkan. Permukaan patung itu juga sengaja dibuat berkilau agar berhasil menangkap cahaya.

"Entah dalam bentuk vas avant grade atau patung padat, setiap karya seni mampu mewujudkan keindahan laut," kata DeSomma.

Simak: 25 Momen Selebriti edisi Maret 2015

Tak hanya menampilkan gelombang tapi keduanya juga bisa mewujudkan riak-riak kecil yang ada di laut. Karya seni selengkapnya bisa dilihat di situs http://www.blakerdesommaglass.com.

(tia/tia)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads