Satu patung miniatur setinggi satu meter tersebut diserahkan ke dewan kota Gloucester. Sedangkan patung-patung lainnya diserahkan kepada beberapa warga. Salah satunya adalah Charles Yates.
"Saya membutuhkan patung merah Karl Marx ini di rumah. Istri saya cukup senang memilikinya dan kami menaruhnya di kebun anggur," katanya seperti dilansir Daily Mail, Kamis (5/3/2015).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Nantinya, 500 patung merah setinggi satu meter itu akan diserahkan ke beberapa kota tempat perjalanan Karl Marx. Marx pindah ke Berlin untuk belajar hukum sebelum melakukan perjalanan ke Paris. Diusir dari Prancis, Marx menghabiskan 2 tahun di Brussels.
Kemudian, ia pindah lagi ke London dan menghabiskan sisa hidupnya. Meski Marx memiliki sudut pandang politik berbeda namun pemimpin Konservatif Jerman menyerahkan kepada pembuatnya agar menempatkan patung di mana saja.
(tia/mmu)











































