Sofa di Ruang Santai Iwet Ramadhan Berhias Kain Tenun

Gaya 'Ekletik' di Apartemen Iwet Ramadhan (5)

Sofa di Ruang Santai Iwet Ramadhan Berhias Kain Tenun

- detikHot
Jumat, 23 Mei 2014 13:54 WIB
Sofa di Ruang Santai Iwet Ramadhan Berhias Kain Tenun
Koleksi kain Iwet (Rengga Sancaya/detikFOTO)
Jakarta - Tak ingin tampil mainstream dan 'ketebak' oleh para tamu yang berkunjung ke apartemennya, Iwet Ramdhan menghiasi interiornya dengan nuansa berbeda. Bukan kain batik yang ditonjolkan namun tenun dari Nusa Tenggara Timur (NTT).

"Orang-orang ngiranya karena aku perancang busana batik, di dalam rumah pasti ada kain batik. Enggak seperti itu," jelasnya kepada detikHOT.

Justru satu buah kain tenun panjang asal NTT dipajangnya sebagai di atas sofa panjang berwarna krem. Di sisi penyanggah sofa, ia menaruh dua selendang tenun.

Iwet menceritakan jika dirinya baru membeli kain-kain tenun tersebut beberapa waktu lalu. "Pas aku ke Kupang," ujarnya.

Ia pun mengkombinasikannya dengan empat bantal sofa berwarna biru tua dan dua bantal sulaman bergambar bunga dan pepohonan.

Selain kain batik tradisional dan modern, Iwet juga mengoleksi kain tenun. Ia menyimpannya dengan hati-hati dan mengatur kelembaban ruangan.

Kain tenun yang dikoleksi Iwet pun diakuinya tak sebanyak kain batik tradisional dan modern. Namun, pria yang berprofesi sebagai presenter itu selalu menyempatkan membelinya.



"Seingetku yang paling jauh beli kain tenun itu di Flores," katanya.

Tak hanya membeli kain saja, tapi di antara tumpukan buku sebagai dekorasi ruangan Iwet juga membaca berbagai buku mengenai tenun. Buku-buku itu disimpannya rapi bersamaan dengan karya-karya dari Kahlil Gibran, Jalaludin Rumi, Pramoedya Ananta Toer, dan lain-lain.

(tia/ich)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads