Virta adalah cewek asli Betawi yang berprofesi sebagai model. Dirinya pun mengaku terobsesi menjadi model profresional seperti yang telah ia cita-citakan sedari kecil.
"Aku pengen jadi model profesional. Awalnya dari kecil emang suka foto-foto gitu. Aku pengen jadi model video klip," ujarnya kepada detikHOT, Rabu (16/5/2012).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Tapi aku nggak pernah yang ikut casting-casting begitu," tambahnya menjelaskan.
Virta juga pernah mengenyam pendidikan di perguruan tinggi di YAI Salemba dan BSI Depok. Namun sayang, kuliahnya tak tuntas.
"Abis nggak ada biaya," kata dara yang punya hobi berenang itu. Saat ini ia memang sudah berpofesi sebagai model. Namun dirinya tak tergabung dalam agensi model mana pun.
Virta pun ingin mewujudkan impiannya menjadi model profesional suatu saat nanti. "Mudah-mudahan aja kewujud he-he-he," harap Virta yang kini berdomisili di Cibinong, Jawa Barat.
(kmb/mmu)