Pada Rabu (8/6/2016) SM Entertainment mengumumkan bahwa pre-order album full ketiga grup yang dipimpin oleh Suho itu sudah mencapai angka 660.180 kopi. Angka ini merupakan akumulasi dari kedua versi album yang dirilis yaitu Korea dan Tiongkok.
Baca Juga: Luna 'f(x)' Mencolok di 3 Besar Chart Album Dunia
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Buat EXO, angka 660.180 ini sudah memecahkan rekor mereka sendiri untuk pre-order album. Sehingga manajemen percaya diri bahwa album 'EX'ACT' yang akan dirilis dalam dua varian yakni 'Lucky One' dan 'Monster' itu bisa menembus angka satu juta kopi.
Simak Juga: Kolaborasi EXO x Yoo Jae Suk Akan Jadi Nyata!
Sebelumnya album full pertama EXO 'XOXO' telah mencapai angka penjualan lebih dari satu juta kopi pada Desember 2013. Demikian juga dengan repackaged untuk 'EXODUS' yang diberi judul 'LOVE ME RIGHT' melampaui angka satu juta kopi pada Juni 2015, tiga bulan setelah perilisan versi pertamanya.
'EX'ACT' akan bisa dinikmati tengah malam pada 9 Juni besok. Untuk pertama kalinya juga EXO akan berpromosi dengan dua lagu andalan di album ini yaitu 'Lucky One' dan 'Monster'.
(ron/mmu)