Westjam Nation menampilkan aksi yang segar lewat musik pop bercampur rock yang dipadukan lagi dengan sentuhan brass section. Beberapa lagu yang mereka mainkan adalah 'Love Buzz' dan 'Stay'. Asep Syaifullah/detikHOT.
Di panggung utama WTF Stage, Barasuara menggempur habis-habisan hari kedua WTF 2016 yang digelar di Parkir Timur Senayan, Jakarta, Minggu (14/8/2016). Reno Hastukrisnapati/detikFoto.
Lagu-lagu dari album 'Taifun' seperti, 'Tarintih', 'Nyala Suara', 'Bahas Bahasa', 'Api & Lentera', hingga lagu terbarunya 'Samara' dibawakan. Asep Syaifullah/detikHOT.
Grup rock Dried Cassava menambah semarak lewat lagu-lagu bernuansa funk rock milik mereka. Reno Hastukrisnapati/detikFoto.
Grup rock Jakarta, Kelompok Penerbang Roket (KPR) menghajar panggung This Stage is B.A.N.A.N.A.S lewat lagu 'Beringin Tua', 'Hujan Badai', 'Mati Muda', 'Anjing Jalanan', dan 'Dimana Merdeka'. Reno Hastukrisnapati/detikFoto.
Kontras dengan kondisi di KPR, panggung utama WTF Stage justru penuh romansa bersama Naif. Asep Syaifullah/detikHOT.
Penontonnya ramai bertahan dengan jas hujan, menyanyikan lagu-lagu seperti 'Karena Kau Cuma Satu' dan 'Benci untuk Mencinta'. Asep Syaifullah/detikHOT.
Sebagai penutup, David Cs itu memberikan suguhan merdu dalam lagu 'Air dan Api'. Asep Syaifullah/detikHOT.
Untuk kesekian kalinya, Sheila On 7 berhasil menyedot massa tak peduli kondisi cuaca yang buruk. Reno Hastukrisnapati/detikFoto.
Sheila On 7 mengawali lewat 'Hari Bersamanya'. Disusul rangkaian hits seperti 'J.A.P', 'Buat Aku Tersenyum', 'Seberapa Pantas' dan 'Betapa'. Reno Hastukrisnapati/detikFoto.
Aksi Eross di lagu 'Melompat Lebih Tinggi'. Asep Syaifullah/detikHOT.
Derasnya hujan sama sekali tidak menghalangi mereka bergerak sampai lagu penutup, 'Dan'. Asep Syaifullah/detikHOT.