Akan ada dua film yang akan dirilis tahun ini yang dibintangi Arifin Putra. Aktor berdarah Jerman tersebut mengungkapkan keduanya unik karena masing-masing berbeda genre.
Salah satunya yaitu film drama berjudul 'Sabtu Bersama Bapak' yang kisahnya diadaptasi dari novel berjudul sama.
"Karena pas ditawarin lihat skenarionya bagus banget. Pas baca skenarionya yang ditulis juga sama Adhitya Mulya, gue tergugah dan akhirnya fix langsung diambil," ujar Arifin saat ditemui di kawasan Emperica SCBD, Jakarta Selatan, Rabu (24/2/2016).
Dikenal antara lain lewat peran-peran di film horor 'Rumah Dara' dan aksi di 'The Raid', perannya dalam film yang disutradarai Monty Tiwa kali ini dinilai aktor 28 tahun tersebut lebih lembut.
"Di sini aku jadi suami dan punya anak. Kita syuting di Jakarta, Puncak, sama Prancis," sambungnya lagi.
Itu baru film pertama, bagaimana dengan film kedua?
Agaknya Arifin tak puas hanya bermain di satu genre. Tahun ini ia juga membintangi cerita sekelompok perampok terencana dalam 'The Professional'. Sedikit membocorkan, film keduanya di tahun ini akan menyuguhkan banyak aksi di layar lebar.
Seberapa seru ceritanya?
"'The Professional' lebih ke tentang perampokan berencana. Kayaknya akan jadi film pertama mengenai perampokan berencana di Indonesia. Yang seru sih, gue ketemu Imelda Therinne lagi setelah di 'Rumah Dara'," tukas Arifin.
Aktor seperti Fachri Albar, Lukman Sardi, juga Imelda Therinne akan menjadi lawan mainnya dalam film yang disutradarai Afandy Abdurahman tersebut. Dijadwalkan 'The Professional' akan rilis di akhir tahun 2016.