Surya Insomnia Ngaspal Jalan Berlubang di Tangsel Berujung Viral
Saat ditemui di kawasan Buncit, Jakarta Selatan, kemarin, Surya Insomnia mengaku ngaspal jalan berlubang di Tangsel berawal dari iseng. Foto: dok TikTok Gilang Seiya
Ia juga gak mau aksinya menjadi viral. Foto: dok TikTok Gilang Seiya
"Gue juga gak mau jadi viral, gara-gara Gilang (personal trainernya) dah. Gue iseng doang sebenarnya," tutur Surya. Foto: dok TikTok Gilang Seiya
Surya bersyukur jika apa yang dilakukannya bermanfaat untuk orang banyak. "Ngejagain ya sebagai warga. Kasihan kan buat orang-orang yang pakai motor, ojol ketemu lubang begitu dalam. Cuma yang di situ doang, cuma lubangnya dalam dan bahaya buat pengendara motor. Karena gue juga bawa motor, jadi kayaknya membahayakan kalau gak di (tambal). Gue juga gak tahu itu nanti bakal blesek lagi apa gak, gak tahu, tapi sementara bisa menghindarkan orang dari celaka. Intinya itu doang," katanya. Foto: dok TikTok Gilang Seiya
Mengenai biaya, pria yang berprofesi sebagai presenter tersebut mengaku gak terlalu mahal. "Pakai aspal. Murah kok itu di online banyak. Kalau bermanfaat ya alhamdulillah itu saja sih," ujarnya. Foto: dok TikTok Gilang Seiya
Ini jalanan yang diaspal oleh Surya Insomnia. Foto: dok TikTok Gilang Seiya