Aktris Tatjana Saphira suka menyanyi. Bahkan bermain dalam serial televisi musikal di salah satu stasiun televisi swasta. Namun belum ada rencana untuk pemeran 'Negeri Van Oranje' itu untuk terjun ke dunia tarik suara.
Tatjana mengaku belum percaya diri jadi penyanyi. "Nyanyi buat aku sendiri aja," katanya ketika ditemu di Skye di kawasan Jakarta Pusat pada Kamis (5/11/2015).
Selain bisa menyanyi, pemeran Lintang itu juga ternyata bisa bermain alat musik. Gitar adalah yang dikuasainya sampai saat ini. Sementara untuk urusan musik, ia mendengarkan berbagai genre.
Baca juga: Luna Maya Komentari Rencana Pernikahan Ariel - Sophie
"Aku variatif dari jazz dan pop. Saat ini sedang dengerin lagu-lagu versi digital," katanya.
Belum ada rencana untuk jadi penyanyi, aktris 18 tahun itu akan fokus dulu sebagai seorang aktris. "Sekarang sih paling akting aja," tandasnya.